Dofoto_20250912_181838712

*Wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Dampingi Pengecoran Jalan Desa Tanjungwangi*

23des

Subang, eSKonCer.com,– Babinsa Koramil 0512/Cijambe, Serka Juju Juarsa selaku Babinsa Desa Tanjungwangi, melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama warga dalam pengecoran jalan di Dusun Palasari, Desa Tanjungwangi, Kecamatan Cijambe. Jumat 12/9/2025.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap pembangunan infrastruktur desa yang sangat dibutuhkan masyarakat. Jalan yang dicor merupakan akses utama warga untuk beraktivitas sehari-hari, baik menuju sekolah, pasar, maupun area pertanian.

Menurut Serka Juju Juarsa menyampaikan bahwa kebersamaan TNI dengan masyarakat adalah kunci dalam membangun wilayah. 

“Kami hadir untuk mendukung dan memotivasi warga agar semangat bergotong royong tetap terjaga. Jalan yang baik akan membawa manfaat besar bagi kelancaran aktivitas masyarakat,” ujarnya.

Sebelum proses pengecoran dimulai, warga bersama Babinsa terlebih dahulu melaksanakan pembersihan jalan. Semak-semak dan tanah yang menumpuk di bahu jalan dibersihkan agar proses pengecoran dapat berjalan lancar dan hasilnya lebih kuat serta rapi. Antusiasme masyarakat terlihat jelas dalam tahapan persiapan ini.

Danramil 0512/Cijambe menambahkan bahwa partisipasi Babinsa dalam setiap kegiatan pembangunan desa adalah wujud nyata sinergi TNI dengan rakyat. Hal ini juga sejalan dengan upaya memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat di wilayah binaan.

Team 

23des

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*Wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Dampingi Pengecoran Jalan Desa Tanjungwangi*
- oleh Admin dibaca dalam: 5 menit